• Kam. Okt 10th, 2024
SHARE

Bharata Yudha.Com-Panglima Komando Operasi TNI Angkatan Udara I Marsekal Muda TNI Ir. Tedi Rizalihadi S, M.M. memimpin Upacara Pengambilan Sumpah dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Lanud Soewondo dari Kolonel Pnb J.H. Ginting S.Sos, kepada penggantinya Kolonel Pnb Wastum, S.E, M.MP. bertempat di Gedung Roesmin Noerjadin Makoopsau I. Rabu (26/1/2022).

Upacara Sertijab dilaksanakan secara sederhana dan khidmat dengan tetap mematuhi disiplin protokol kesehatan.

Rangkaian kegiatan Sertijab diawali dengan penghormatan, pengucapan sumpah, penandatanganan pakta integritas, penandatanganan berita acara, penyerahan tongkat komando dan di akhiri dengan laporan resmi serah terima jabatan.

Kolonel Pnb Wastum S.E, M.MP sebelumnya menjabat sebagai Komandan Wing Taruna (Danwingtar) AAU sedangkan Kolonel Pnb J.H. Ginting, S.Sos., selanjutnya akan bertukar estafet kepemimpinan sebagai Danwingtar AAU.

Serah terima jabatan ini di laksanakan berdasarkan Keputusan Kasau Nomor Kep/27-PKS/IX/2021 tanggal 20 September 2021 tentang Pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI AU.

Dalam rangkaian Sertijab Komandan Lanud Soewondo, juga diserah terimakan Jabatan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 15 Daerah I Lanud Soewondo dan Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Soewondo dari Ny. Windy J.H. Ginting kepada Ny. Indri Wastum yang disaksikan Ketua PIA Ardhya Garini Daerah I Koopsau I, Ny. Dewi Tedi Rizalihadi beserta pengurus PIA Ardhya Garini Daerah I Koopsau I.( Pen Swo )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *